Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

Desaku Purwakarta
Rp. 0
Keranjang masih kosong.

Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

SEMUA KATEGORI

PENYALURAN BANTUAN AYAM DAN TELUR UNTUK KELUARGA BERESIKO STUNTING DI DESA KADUMEKAR

Jum'at 20 Oktober 2023, Pukul 10: 00 WIB s/d Selesai. Bertempat di Balaidesa Kadumekar. Stunting, masalah pertumbuhan fisik dan perkembangan anak yang terhambat akibat kekurangan gizi kronis, masih menjadi salah satu tantangan serius dalam bidang kesehatan global. masalah ini tidak hanya memengaruhi kondisi kesehatan anak, tetapi juga dapat berdampak negatif pada kemampuan belajar, produktivitas, dan kualitas hidup di masa depan. Bantuan pangan berupa telur dan daging ayam ini merupakan upaya menurunkan kerawanan pangan dan gizi akibat kurangnya asupan protein bagi masyarakat khususnya masyarakat berpendapatan rendah. selain itu, telur juga diketahui sangat baik pertumbuhan dan mencegah terjadinya stunting pada anak.  Adapun pendistribusian bantuan ini dikelola oleh BUMN Pangan ID FOOD sesuai penugasan dari pemerintah. dalam pelaksanaanya bekerja sama dengan PT Pos Indonesia. Selama kegiatan berjalan dengan lancar dan sukses, dengan harapan bantuan ayam dan telur ini dapat tersalurkan dengan tepat sasaran dan bisa bermanfaat untuk penerima keluarga beresiko stunting (KRS). 

PEMBAGIAN BLT DANA DESA BAGI MASYARAKAT DI DESA KADUMEKAR

Pemerintah Desa Kadumekar melaksanakan kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) yang bertempat di Balai Desa Kadumekar pada hari Jumat, 8 September 2023. Bantuan tersebut dicairkan 3 bulan sekaligus, yaitu bulan April, Mei, dan Juni dengan target penerima BLT  Dana Desa adalah masyarakat desa yang sudah lanjut usia, masyarakat yang kehilangan mata pencaharian, dan masyarakat dengan anggota keluarga yang rentan sakit menahun atau kronis di Desa Kadumekar. Pemerintah Desa Kadumekar menganggarkan dan melaksanakan kegiatan prioritas yang bersumber dari Dana Desa, salah satunya yakni tentang program pemulihan ekonomi, berupa perlindungan sosial dan penanganan kemiskinan ekstrem dalam bentuk BLT  Dana Desa. Pemberian BLT tersebut mulai aktif diberikan pemerintah sejak pandemi Covid-19 yang lalu. Dengan dihadiri langsung oleh Kepala Desa Kadumekar, perangkat desa, Babinsa dan bersama Praja IPDN penyaluran dapat berjalan dengan lancar dan tertib serta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bersyukur dapat menerima bantuan sesuai dengan prosedur yang ditetapkan. Pemerintah Desa Kadumekar juga menghimbau kepada masyarakat penerima BLT Dana Desa agar dengan bijak memanfaatkan bantuan tersebut untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat dan membantu mendorong perekonomian keluarga menjadi mandiri kedepannya serta dapat terus bersinergi dengan pemerintah dalam membangun Desa Kadumekar yang lebih baik pada masa mendatang.

NIGHT MARKET ON KADUMEKAR VILLAGE ROAD

Selalu ada cara untuk menghibur warga Desa Kadumekar, salah satunya ialah pasar malam yang selalu diadakan pada malam Jumat di sepanjang jalan Desa Kadumekar. Pasar Malam tersebut menyediakan berbagai jajanan atau yang sering disebut streetfood. Berbagai makanan dan minuman dijual di pasar malam oleh warga sekitar, seperti Sate Maranggi, Seafood, Nasi Uduk, Jajanan Pasar, Mie Ayam dan Bakso, Minuman Boba bahkan sampai minuman tradisional seperti Bajigur tersedia di pasar malam.  Dengan makanan yang bervarian juga harga yang terjangkau membuat pasar malam tersebut dipenuhi oleh warga yang ingin sekedar melepas penat sekitaran rumah mereka. Warga berharap pasar malam ini akan terus ada kedepannya supaya menambah penghasilan dan ajang berkumpul dengan para tetangga. 

Sinergitas Praja IPDN dengan Babinsa Desa Kadumekar dalam Menyikapi Begal

Kamis, 07 September 2023 bertempat di Kantor Desa Kadumekar Kecamatan Babakancikao, Babinsa Desa Kadumekar yaitu Bapak Sertu Suwondo berdiskusi dengan para Praja IPDN yang sedang melaksanakan Bhakti Karya Praja (BKP) di Desa Kadumekar. "Peningkatan keamanan Desa Kadumekar harus dimulai dari Rumah, dimana orangtua dapat mengingatkan anak-anaknya untuk tidak bermain sampai malam. Karena pada malam hari masih rawan begal di Desa Kadumekar", ucap Pak Suwondo.  Menyikapi hal itu giat ronda tiap malam aktif dilakukan agar menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Begitu pula dengan Praja IPDN senantiasa mengingatkan kepada masyarakat sekitar agar lebih berhati-hati apabila berpergian di malam hari.